Friday, January 16, 2009

Dari mana Kanker Berawal???

Melanjutkan postingan yang kemarin, saya sebenarnya cukup heran kenapa sepupu saya bisa terserang kanker. padahal ia termasuk orang yang lumayan rajin olahraga seperti bulu tangkis dan sepak bola.

Untuk mendapatkan jawabannya saya pun mencari literatur yang mengulas kanker baik itu dari internet amaupun dari buku.

Dari buku yang saya baca, yang bisa menyebabkab kanker diantaranya adalah sesuatu yang disebut dengan radikal bebas.

Radikal bebas sendiri adalah molekul oksigen yang memiliki 1 atau lebih elektron yang tidak berpasangan sehingga sangat reaktif atau radikal.

Radikal bebas bisa muncul dari dua sumber yaitu dari dalam tubuh kita atau internal dan dari luar tubuh atau eksternal.

Yang termasuk sumber dan pemicu radikal bebas internal antara lain :
1. Metabolisme normal
2. Stress
3. Depresi dan cemas
4. Radang dan luka
5. Kelelahan dan kerja berlebihan
6. Olahraga yang berlebihan.

Untuk sumber dan pemicu radikal bebas eksternal antara lain :
1. Polusi
2. Radiasi sinar UV, sinar X, kemoterapi dan rontgen, nuklir dsb
3. Obat-abatan
4. Pestisida herbisida insectisida dan sejenisnya
5. Rokok dan alkohol
6. Zat additive atau zat makan tambahan seperti pewarna, pemanis buatan, aroma rasa
buatan dan sejenisnya.
7. Virus dan bakteri.

Radikal bebas secara langsung merusak dinding, plasma dan DNA sel. Ketika radikal bebas menyerang DNA inti sel, maka akan terjadi perubahan, mutasi, atau kerusakan pada DNA inti sel.

Perubahan, mutasi dan atau kerusakan pada DNA inti sel inilah yang menyebabkan timbulnya kanker dan tumor.Sel yang telah bermutasi tersebut membelah dan berkembang secara tidak tidak normal yang semakin lama semakin cepat. Pembelahan sel yang tidak normal merampas zat-zat gizi dari sel-sel/jaringan yang ada disekitarnya yang berakibat kerusakan pada organ yang bersangkutan sehingga membuat penderitanya menjadi sangat menderita.

Pada kasus sepupu saya, lidahnya menjadi terbelah dan kaku serta seperti ada yang menariknya.

Sumber bacaan:
Encyclopedia of Diseases and The Solution
Rahasia Tubuh Sehat, Kulit Cantik dan Umur Panjang
Keduanya dikeluarkan oleh KK Indpnesia

0 comments: